Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi kembali menyelenggarakan pendanaan berbasis dana padanan (Matching Fund) untuk tahun anggaran 2022. Dana padanan ini memiliki tujuan untuk mendorong kontribusi perguruan tinggi terhadap pemecahan permasalahan yang berkembang di masyarakat. Kontribusi ini merupakan bentuk upaya mempercepat pencapaian Indikator Kinerja Utama di perguruan tinggi dan membangun kapasitas perguruan tinggi dalam menumbuhkan inovasi melalui kerja sama dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI), pemerintah dan masyarakat.
Pembukaan Kembali Penerimaan Proposal Program Kedaireka Matching Fund 2022 periode ke 3
dilaksanakan mulai 1 Juli hingga 14 Juli 2022. Pada periode ke 3, Kedaireka hanya menerima pendaftaran sebanyak 750 Proposal pertama yang diunggah pada platform kedaireka.id. Dosen perguruan tinggi akademik dapat mengunggah proposal dan dokumen pendukung sesuai pedoman yang terdapat pada dalam platform kedaireka.id.
Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami sampaikan terima kasih