Menindaklanjuti Surat Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Untirta nomor B/5UN43.9/PT.01.07/2019, tanggal 19 Februari 2019 perihal Penerimaan Proposal Penelitian Research Grant (RG) IsDB untuk Pendanaan Tahun 2019 diberitahukan dengan hormat bahwa batas waktu penerimaan proposal penelitian Research Grant (RG) IsDB diperpanjang hingga hari Rabu, tanggal 20 Maret 2019, pukul 15.00 WIB. Proposal dapat diunggah pada alamat web sis-rg.untirta.ac.id. Hardcopy usulan proposal diserahkan ke LPPM sebanyak 2 (dua) eksemplar paling lambat hari rabu, tanggal 20 Maret 2019.
Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih